Minggu, 23 Desember 2012

Wawancara Warga RT 58 mengenai RT baru

Wawancara Warga RT 58 Mengenai kemajuan  RT baru. Menurut pendapat para tokoh RT 58 berikut adalah cuplikannya.
RT menjabat selama 4 tahun. Pendapat beliau untuk Ketua RT yang baru,”Mudah-mudahan  dapat melaksanakan tugas dengan baik lebih baik dari yang sudah-sudah.” Sedangkan kesan dan pesan beliau untuk Bapak Hari (Menurut Bapak Musa’i  beliau sudah mengikuti pemilihan Ketua RT tempo hari, menurut beliau Ketua Katua RT 58 terbaru),”Dapat melaksanakan tugasnya,dengan lancar,jujur, sesuai dengan ketentuan Ketuhanan Yang Maha Esa.”
Menurut Bapak Teguh Jatmiko beliau sudah mengikuti pemilihan Ketua RT tempo hari bersama istri,dan anaknya (Arif Sastika), menurut beliau Ketua RT menjabat selama 3 tahun (Menurut KDART/Ketentuan Dasar Anggaran Rumah Tangga). Pendapat beliau mengenai RT baru yaitu, ‘’Bapak RT yang penuh dengan cita-cita,penuh dengan rencana,penuh dengan program,untuk itu kita sebagai warga patut untuk mendukung program-program yang akan dilaksanakan oleh Ketua RT Pak Hari Cahyadi,S.E “. Dan  menurut Pak Teguh , Pak RT masih berjiwa muda, penuh dengan semangat, untuk itu beliau mendoakan agar Bapak RT sehat walafiat, sehingga mampu untuk mengemban amanah dari warga RT 58, Amin.
Menurut Ibu Sutrisno (Mantan Ketua PKK 2009/2012) beliau dan keluarga sudah mengikuti pemilihan Ketua RT tempo hari, menurut beliau Ketua RT menjabat selama 3 tahun. Pendapat beliau mengenai RT yang baru yaitu,”RT yang baru adalah suatu pilihan masyarakat yang dipilih secara demokrasi, dipilih oleh masyarakat semuanya, dan saya yakin itu nanti akan berjalan dengan baik selama 3 tahun dan insyaallah bisa lebih baik dari tahun lalu.” Sedangkan kesan dan pesan untuk RT yang baru,”Semoga Bapak RT maupun Ibu Ketua PKK bias mengasuh/memimpin RT ini dan membawa RT 58 ini agar lebih maju lagi  dan masyarakatnya lebih tentram  dan kegiatan-kegiatan lebih bagus lagi.” Beliau juga sempat menuturkan uneg-uneg (Suka duka) selama menjabat menjadi Ibu Ketua PKK,”” Menurut saya selama saya menjabat saya lebih banyak mendapatkan suka daripada dukanya, kalau dibandingkan dukanya. Sukanya itu pada saat bias membuat masyarakat lebih maju,  bias membuat masyarakat lebih rukun dalam kegiatan yang positif dan selama ini itu semua bias berjalan dengan baik dan lancar  dan  masyarakat sebagian besar dalam kegiatan ikut berpartisipasi dan mendukung. Baik Ketua RT/Ketua PKK itu apabila tanpa dukungan masyarakat tentu kita tidak akan bias berbuat apa-apa. Sedangkan dukanya itu seolah-olah tertutup karena guyupnya  kemasyarakatan yang cukup baik.”

2 komentar:

Entri Populer